20 February 2009

Nonton Generasi Biru di SGM

Kalo ada lagu yang paling sering aku dengarkan minggu-minggu ini pastinya adalah: Pulau Biru, lagu yang disenandungkan slank ini tidak hanya menemani menyelusuri malam-malam panjang, namun juga membantuku menggali makna hidup dan mimpi-mimpiku.

Ada yang harus ku ungkapkan tentang mimpi-mimpiku
Bercerita soal kehidupan diatas pulau biru
Pulau yang indah bagai surga manusia bijaksana
Hidup penuh dengan kesenangan ga pernah salah paham
Bicara kita hanya cinta dan cinta
Satu cinta hilangkan naluri saling menghancurkan
Selamat datang diatas pulau biru..
Ga ada hakim dan terdakwa
Jauh dari criminal
Ga ada penjajah dan yang dijajah

Aku heran dengan mereka yang menyebut dirinya “manusia”. Katanya mereka saling mengajarkan tentang cinta, kasih, sayang, dan sebagainya. Tapi, mengapa masih ada ketidakpedulian dimana-mana. Aku kurang begitu paham dengan aturan dan perilaku manusia. Mungkinkah suatu saat nanti akan ada hal-hal menyenangkan dari mereka yang menganggap dirinya sebagai makhluk social itu?

Sore itu aku dan teman-temanku sedang asyik melihat film ‘generasi biru’ di Solo Grand Mall. Film ini baru saja release kemarin tepatnya tanggal 19 februari. Aku tak peduli banyak orang yang mengatakan film ini tak akan sukses. Yang ku tahu aku harus menonton film ini.hehe

Ya,Jika hidup adalah suatu pilihan dan kehidupan adalah sebuah proses, aku sebenarnya tak terlalu banyak memiliki kapasitas dan waktu untuk menelaahnya. Hehm.. banyak sekali hikmah yang dapat diambil dari film ini. Seperti ketika aku melihat banyak orang yang berbicara menggunakan bahasa isyarat. Mereka punya mulut tapi tidak bisa untuk berbicara. Betapa bersyukurnya hati ini, aku masih diberikan Allah mulut yang bisa untuk berucap walo kadang ucapan-ucapan yang keluar tak seharusnya keluar (baca: kata kotor). Bayangkan seandainya kita seperti mereka, pasti kita akan merasa tersudut, terdiam, dan terbelakang.

Masih banyak lagi hikmah yang dapat ku ambil dari film itu dan aku sangat senang sekali karena aku nonton film tersebut ditemani dengan sahabat-sahabat ku, karena menurutku hakekat persahabatan itu seperti kesehatan; nilainya baru dirasakan ketika kita kehilangan. Dan sebagai slanker aku kan selalu berdiri dan melawan remaja yang teracuni hidup di dalam kepalsuan dunia dibutakan kemewahan enggan lihat tangis di bawah. Untuk slanker Indonesia mari kita bangkit! Pengecut bukanlah jatidiri yang sejati. Tunjukkan pada dunia kita adalah manusia yang harus dipuji. Peace!!

Comments :

0 komentar to “Nonton Generasi Biru di SGM”


Post a Comment

freedom to speak